Breaking News

Sheila on 7: Passion, Rendah Hati dan Perjuangan

malam ini Sheila On 7 menjadi motivator dan inspirasi buat banyak orang. Tiga penghargaan (Song of The Year, Best Group/Band/Duo of The Year, Album of The Year) yang So7 raih malam ini di Indonesian Choice Awards 2015 mengajarkan banyak hal, diantaranya passion, perjuangan dan rendah Hati.


Seperti yang diketahui umum, So7 sampai meringis sebal sama label Sony, karena album baru mereka tertunda lama untuk dirilis. Alasan label tak keluarkan album baru So7 karena pasar yang kurang baik di industri musik Indonesia. 


Akhirnya pada akhir 2014 lalu So7 diijinkan label keluarkan album 'Musim Yang Baik', album baru setelah tiga tahun. Album baru mereka akhirnya mendapat respon positif bagus dari pasar, dan lagu 'Lapang Dada' menjadi hits di berbagai radio dan mendapat jutaan penonton di youtube.


  • Passion membuat Sheila on 7 mampu berkarya bagus dalam bermusik selama 19 tahun. 
  • Perjuangan membuat So7 mampu bertahan berkarya dalam situasi 'muram' dalam industri musik Indonesia
  • Rendah hati walau telah senior dalam kancah musim indonesia membuat So7 tak pernah dijauhi oleh Sheila Gank. 
Salut buat Sheila on 7 yang telah menghibur puluhan jutaan orang dengan karya-karya lagu kalian.

4 comments:

  1. aku juga selalu suka semua lagu-lagu SO7... liriknya sederhana tapi semua dalam... dan suara Duta itu khas banget...nyaris deg-degan takut mereka bubar karena salah satu anggotanya jadi pendakwah... tapi ternyata mereka terus bertahan... dan terus berkarya... semoga langgeng ah kayak group band GIGI... sampai tua terus berkarya

    ReplyDelete
    Replies
    1. aku juga sama mbak.. keren banget lagu2nya sheila on 7..
      dan lagunya itu gk hanya soal cinta2 doang..tapi variasi :D

      Delete
  2. Band kesukaanku nih, lagu-lagunya keren dan bagus... bahkan lagu lama mereka tetap enak di denger n nggak ngebosenin.

    satu lagi nih, saya suka slank

    ReplyDelete
  3. Aku juga sukaaaaa banget sama SO7
    Sejak pertama kemunculannya sampe sekarang

    ReplyDelete