Breaking News

Jadwal Perempat Final Malaysia Open Super Series Premier 2017

Tiga wakil Indonesia melaju ke perempat final Malaysia Open Super Series Premier 2017. Pemain Indonesia pertama yang memastikan lolos ke perempat final adalah Jonatan Christie. 

Jonatan Christie harus berjuang susah payah untuk menaklukkan pemain Taiwan, Chou Tien Chen. Pada awal gim pertama Jonatan sempat memimpin jauh 10-5. Namun, Chou Tien Chen mampu menyamakan skor jadi 10-10. Setelahnya Jonatan Christie kembali memimpin skor cukup jauh hingga kedudukan 19-13. Lagi-lagi Jonatan tak mampu mempertahankan keunggulan hingga Chou dapat menyamakan angka jadi 19-19.
Jonatan Christie
Setelah kedua pemain saling bergantian meraih poin hingga kedudukan 21-21, Chou Tien Chen mampu memenangkan gim pertama dengan skor 23-21.

Pada awal gim kedua Chou Tien Chen sempat terus memimpin skor hingga kedudukan 9-6. Jonatan mampu bangkit meraih limaa poin beruntun, hingga berbalik unggul 11-9. 

Chou mampu mengejar poin hingga sama kuat 12-12. Setelahnya, Jonatan tampil agresif untuk memenangkan gim kedua dengan skor 21-17.

Pada gim ketiga Jonatan Christie terus memimpin skor hingga kedudukan 14-10. Chou Tien Chen berusaha bangkit, dan mampu meraih lima angka beruntun hingga berbalik unggul 15-14. Jonatan lantas menyeimbangkan skor jadi 15-15.

Kemenangan tampaknya akan menjadi milik Chou Tien Chen karena sempat meraih empat poin berturut-turut, hingga unggul 19-15. Namun, Jonatan Christie mampu kembali bangkit meraih enam poin beruntun untuk menuntaskan pertandingan dengan skor 21-19. 

Pada babak perempat final Jonatan Christie akan menghadapi pemain legendaris China, Lin Dan. Rekor pertemuan seimbang 1-1.

Dalam pertemuan perdana di turnamen Singapore Open bulan April 2016 silam, Lin Dan menang mudah 21-13 21-7 atas Jonatan. Dua bulan kemudian di turnamen Indonesia Open, Jonatan Christie berhasil melakukan revans mengalahkan Lin Dan dengan skor 21-12 21-12..
Tontowi Ahmad-Liliyana Natsir
Ganda campuran legendaris Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir tak perlu memeras keringat untuk menembus perempat final, karena lawan mereka Kim Astrup/Line Kjaersfeldt urung tampil akibat cedera yang menimpa Kim. 

Di babak perempat final Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir akan menghadapi ganda Korea Selatan, Choi Solgyu/Chae Yoo Jung yang menyingkirkan Praveen Jordan/Debby Susanto.
Marcus Gideon Fernaldi-Kevin Sanjaya Sukamuljo
Ganda putra terbaik Indonesia saat ini, Marcus Gideon Fernaldi/Kevin Sanjaya Sukamuljo di perempat final Malaysia Open 2017 akan menghadapi lawan mereka di final All England sebulan silam, Li Junhui/Liu Yuchen.

Marcus/Kevin lolos ke perempat final setelah menang straight set 23-21 21-16 atas Liu Cheng/Zhang Nan. Sedangkan Li Junhui/Liu Yuchen memastikan tempat ke perempat final setelah menyingkirkan ganda Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
PEREMPAT FINAL GANDA CAMPURAN (MIX DOUBLE)
PLAYER
previous head to head
PLAYER
SKOR
[1/ China]
Zheng Siwei
Chen Qingchen
 3 - 1
[Hong Kong]
Lee Chun Hei Reginald
Chau Hoi Wah 
21-16 
21-9
[5/ China]
Zhang Nan
Li Yinhui
 0 - 0
[3/ Denmark] 
Joachim Fischer Nielsen
Christinna Pedersen 
23-21 
21-19
[4/ China]
Lu Kai
Huang Yaqiong
 2 - 0
[Thailand]
Puavaranukroh Dechapol
Sapsiree Taerattanachai
21-16 
21-17
[2/ Indonesia] 
Tontowi Ahmad
Liliyana Natsir
 2 - 0
[Korea Selatan] 
Choi Solgyu
Chae Yoo Jung 
16-21 
23-21 
22-20
PEREMPAT FINAL TUNGGAL PUTRI (WOMEN SINGLE)
PLAYER
previous head to head
PLAYER
SKOR
(1Tai Tzu Ying [Chinese Taipei]
 0 - 0
Chen Yufei [China]
21-17 
20-22 
24-22
(3) Sung Ji Hyun [Korea Selatan]
 2 - 2
(5) Sun Yu [China]
21-11 
21-15
Nozomi Okuhara [Jepang]
 6 - 3
(4) Akane Yamaguchi [Jepang]
21-18 
22-20
(2) Carolina Marin [Spanyol]
 1 - 5
(7) Ratchanok Intanon [Thailand]
21-8 
18-21 
21-12
PEREMPAT FINAL TUNGGAL PUTRA (MEN SINGLE)
PLAYER
previous head to head
PLAYER
SKOR
(1Lee Chong Wei [Malaysia]
  0 - 0
Jeon Hyeok Jin [Korea Selatan]
21-11 
21-14
Wong Wing Ki Vincent 
[Hong Kong]
  0 - 6
(5) Chen Long [China]
Wong win walkover
(5) Son Wan Ho [Korea Selatan]
  3 - 0
Ajay Jayaram [India]
21-18 
21-14
(7) Lin Dan [China]
  1 - 1
Jonatan Christie [Indonesia]
21-15 
14-21 
21-9
PEREMPAT FINAL GANDA PUTRI (WOMEN DOUBLE)
PLAYER
previous head to head
PLAYER
SKOR
[1/ Jepang]
Misaki Matsutomo
Ayaka Takahashi
 0 - 1
[8/China]
Huang Dongping
Li Yinhui
18-21 
21-14 
21-17
[Jepang]
Yuki Fukushima
Sayaka Hirota
 1 - 1
[4/ China] 
Chen Qingchen
Jia Yifan
21-18 
25-23
[China]
Huang Yaqiong
Tang Jinhua
 0 - 0
[China]
Bao Yixin
Yu Xiaohan
21-17 
21-14
[5/ Korea Selatan]
Chang Ye Na
Lee So Hee
 3 - 1
[2/ Denmark] 
Kamilla Rytter Juhl
Christinna Pedersen
12-21 
21-15 
21-14

PEREMPAT FINAL GANDA PUTRA (MEN DOUBLE)
PLAYER
previous head to head
PLAYER
SKOR
[China] 
Fu Haifeng 
Zheng Siwei 
 0 - 0
[Hong Kong]
Or Chin Chung
Tang Chun Man
21-18 
21-18
[3/ China] 
Chai Biao
Hong Wei
 2 - 0
[Thailand]
Kedren Kittinupong
Puavaranukroh Dechapol 
21-19 
20-22 
21-16
[4/ Indonesia] 
Marcus Fernaldi Gideon
Kevin Sanjaya Sukamuljo
 1 - 1
[5/ China] 
Li Junhui
Liu Yuchen
7-21 
21-17 
21-17
[2/ Jepang]
Takeshi Kamura
Keigo Sonoda
 0 - 0
[Thailand]
Bodin Isara
Nipitphon Phuangphuapet 
21-16 
21-19
Hasil Babak 2 Tunggal Putra Malaysia Open SSP 2017
Hasil Babak 2 Ganda Putra Malaysia Open SSP 2017
Hasil Babak 2 Tunggal Putri Malaysia Open SSP 2017
Hasil Babak 2 Ganda Putri Malaysia Open SSP 2017
Hasil Babak 2 Ganda Campuran Malaysia Open SSP 2017

2 comments:

  1. ini sumai saya kudu tahu, dia doyan banget nonton

    ReplyDelete
    Replies
    1. sip mbak, jangan lupa siapkan cemilan biar tambah seru nonton siaran langsungnya.. hehehehe

      Delete