Breaking News

Nur Vinatasari Rebut Perunggu Olimpiade Remaja 2018 di Argentina

Lifter putri Nur Vinatasari rebut perunggu Olimpiade Remaja (Youth Olympics) 2018 di Argentina. Nur Vinatasari yang turun di kelas 53 kg, membuat total angkatan 162 kg.

Nur Vinatasari melakukan berhasil angkatan snatch pertama seberat 72 kg. Namun, lifter kelahiran 5 Juli 2001 tersebut tak berhasil mengangkat beban 76 kg dan 77 kg di angkatan snatch kedua serta ketiga.

Nur Vinatasari berhasil mengangkat beban seberat 90 kg di angkatan pertama Clean & Jerk. Di angkatan C&J  kedua dan ketiga, Nur mencoba mengangkat beban 95 kg namun gagal.
Nur Vinatasari  Olimpiade Remaja (Youth Olympics) 2018
Nur Vinatasari (paling kiri) berpose di podium bersama Sabina Altag (tengah) dan Kely Acero/ foto: olympics.org

Lifter Rumania, Sabina Baltag berhasil meraih emas dengan angkatan total 177 kg. Lifter Kolombia, Kely Valentina Junkar Acero merebut medali perak setelah sukses membuat angkatan total 176 kg.
Indonesia masih berpeluang meraih medali tambahan di Olimpiade Remaja 2018. Pebulutangkis Ikhsan Leonardo Rumbay malam nanti bakal tampil di perempat final. Duet Bintang Akbar/Danang Herlambang sudah meraih dua kemenangan di fase grup voli pantai.

Hasil Angkat Besi (Weightlifting) Youth Olympics 2018 Kelas -53 kg Putri
Lifter / Negara
Snatch
Clean & Jerk
Total
Sabina Baltag [Rumania]
77 kg
100 kg
177 kg
Kely Valentina Junkar Acero [Kolombia]
78 kg
  98 kg
176 kg
Nur Vinatasari [Indonesia]
72 kg
  90 kg
162 kg
Cintia Andrea Arva [Hungaria]
69 kg
  88 kg
157 kg
Gianella Valdiviezo [Peru]
63 kg
  80 kg
143 kg
Ellie Pryor [Britania Raya]
61 kg
  81 kg
142 kg
Maddison Power [Australia]
60 kg
  77 kg
137 kg
Nour El Houda Sabri [Aljazair]
47 kg
  70 kg
117 kg

(Yos Mo)

No comments