Breaking News

Kualifikasi F1 Grand Prix Monaco 2016: Rio Haryanto Start Di Depan Max Verstappen & Wehrlein

Rio Haryanto start di posisi 19 dalam Grand Prix Monaco, posisi start terbaik dalam karir Rio di F1. Rio Haryanto start di depan Max Verstappen dan Pascal Wehrlein, setelah dalam sesi kualifikasi membuat catatan waktu terbaik 1 menit 17,295 detik. Rio lebih cepat 0,157 detik dibandingkan rekan satu tim Pascal Wehrlein yang bakal start dari urutan ke-10.

Pembalap tim Red Bull Racing, Max Verstappen yang dua pekan lalu mencetak sejarah sebagai pemenang  Formula One dengan menjuarai Grand Prix Spanyol, bakal memulai balapan di GP Monaco dari urutan ke-21. Mobil Max verstappen menghantam pagar pembatas sirkuit saat baru membuat putaran terbaik dengan waktu 1 menit 22,467 detik.

Pembalap Sauber, Felipe Nasr start dari urutan paling belakangan, karena gagal membuat catatan waktu dalam sesi kualifikasi. Bagian belakang mobil Nasr mengeluarkan asap sehingga harus menepi dan ditarik ke luar sirkuit dengan crane.
Daniel Ricciardo pole position
Daniel Ricciardo berhasil merebut posisi pole position, setelah dalam sesi kualifikasi 3 membuat waktu tercepat 1 menit 13,622 detik. Duet pembalap Mercedes, Nico Rosberg dan lewis Hamilton berurutan start dari posisi 2 dan 3. Kimi Raikkonen yang mencatatkan waktu terbaik keenam, terpaksa memulai balapan dari posisi ke-11. Girboks mobil pembalap Ferrari tersebut mengalami kerusakan sehingga diganti selepas kualifikasi, menyebabkan kena penalti mundur lima peringkat.

HASIL KUALIFIKASI FORMULA 1 GRAND PRIX MONACO, 29 MEI 2016

GridPebalap/ NegaraTim KonstruktorWaktu Tercepat/ Sesi
 1Daniel Ricciardo/ AustraliaRed Bull Racing1: 13,622 (q3)
1: 14,357 (q2)
1: 14,942 (q1)
 2Nico Rosberg/ JermanMercedes1: 13,791 (q3)
1: 14,043 (q2)
1: 14,873 (q1)
 3Lewis Hamilton/ Britania Raya Mercedes 1: 13,942 (q3)
1: 14,056 (q2)
1: 14,826 (q1)
 4Sebastian Vettel/ JermanFerrari1: 14,552 (q3)
1: 14,318 (q2)
1: 14,610 (q1)
 5Nico Hulkenberg/ JermanForce India1: 14,726 (q3)
1: 14,989 (q2)
1: 15,333 (q1)
 11Kimi Raikkonen/ FinlandiaFerrari1: 14,732 (q3)
1: 14,789 (q2)
1: 15,499 (q1)
 6Carlos Sainz Jr/ SpanyolToro Rosso1: 14,749 (q3)
1: 14,805 (q2)
1: 15,467 (q1)
 7Sergio Perez/ MeksikoForce India1: 14,902 (q3)
1: 14,397 (q2)
1: 15,328 (q1)
 8Daniil Kvyat/ RussiaToro Rosso1: 15,273 (q3)
1: 14,794 (q2)
1: 15,384 (q1)
 9Fernando Alonso/ SpanyolMcLaren1: 15,363 (q3)
1: 15,107 (q2)
1: 15,504 (q1)
10Valtteri Bottas/ FinlandiaWilliams1: 15,273 (q2)
1: 15,521 (q1)
12Esteban Gutierrez/ MeksikoHaas1: 15,293 (q2)
1: 15,592 (q1)
13Jenson Button/ Britania RayaMcLaren1: 31,945 (q2)
1: 32,118 (q1)
14Felipe Massa/ BrasilWilliams1: 15,385 (q2)
1: 15,710 (q1)
15Romain Grosjean/ PrancisHaas1: 15,517 (q2)
1: 15,465 (q1)
16Kevin Magnussen/ DenmarkRenault1: 16,058 (q2)
1: 16,253 (q1)
17Marcus Ericsson/ SwediaSauber1: 16,299 (q1)
18Jolyon Palmer/ Britania RayaRenault1: 16,586 (q1)
19Rio Haryanto/ IndonesiaManor Racing1: 17,295 (q1)
20Pascal Wehrlein/ JermanManor Racing1: 17,452 (q1)
21Max Verstappen/ Belanda Red Bull Racing1: 22,467 (q1)
22Felipe Nasr/ BrasilSauberno time

No comments